Pigeon merupakan produsen besar dari Jepang. Tidak hanya barang-barang perlengkapan sehari-hari seperti berbagai kebutuhan bayi dan keutuhan rumah tangga lainnya saja, pigeon juga menyediakan beberapa jenis kosmetik. Kosmetik menjadi bagian dari kehidupan manusia, tidak hanya untuk wanita, namun juga untuk laki-laki dan anak-anak.
Pigeon juga merupakan salah satu produsen yang memberikan mutu dan kualitas yang baik dalam setiap produk-produknya. Seringkali pigeon melakukan riset atau pun penelitian R&D sebelum membuat produk. Termasuk pada produk kecantikan atau kosmetik, pigeon juga membuat variasi produknya dengan bahan-bahan yang disesuaikan dengan jenis kulit dan usia pemakainya. Pigeon menyediakan variasi mulai dari bedak bayi, bedak untuk remaja, bedak untuk dewasa, hingga facial foam. Beberapa produk tersebut, diantaranya adalah;
1. Pigeon Baby Powder Hypoallergenic
Pigeon baby powder ini merupakan bedak khusus bayi yang diformulasikan dengan kolagen yang dapat bermanfaat untuk melindungi kulit bayi dari berbagai macam maslah kulit. Seperti yang telah kita ketahui bersama, bahwa kulit bayi sangat sensitif bahkan 30% lebih sensitif dari jenis kulit anak-anak ataupun orang dewasa, sehingga menyebabkan kulit bayi rentan terhadap berbagai macam penyakit kulit seperti iritasi, peradangan, alergi, dan lain sebagainya. Produk ini berupa bedak tabor yang mampu menjaga kulit bayi agar tetap segar dan terasa kenyal. Untuk ukuran 450 gram bisa dibeli dengan harga mulai dari Rp. 20. 000-an.
2. Pigeon Baby Compact Powder
Produk ini dibuat dengan bahan-baahn alami yang aman digunakan untuk bayi. Beberapa kandungan didalamnya adalah jojoba dan chamomile yang berfungsi untuk menghaluskan dan melindungi kulit bayi dari iritasi. Produk ini merupakan produk khusus untuk bayi, dengan formula untuk melindungi kulit bayi, menjaga kelembapan, kesegaran, dan kesehatan kulit bayi, serta membuat bayi merasa segar dan nyaman ketika menggunakan powder ini. Pigeon baby compact powder dapat dibeli dengan harga mulai dari Rp. 30. 000-an.
3. Pigeon Teens Two Way Cake
Produk kosmetik dari pigeon yang satu ini memiliki tekstur yang ringan dan diperkaya dengan beberapa kandungan didalamnya, diantaranya adalah pelembab alami dari nabati seperti jojoba oil, microfine zinc oxide, dan squalane. Dengan manfaat dapat menjaga kelembaban kulit, dan melindungi kulit dari pengaruh sinyar UV. Pigeon teens two way cake ini merupakan produk yang ditujukan untuk para remaja yang mulai menyukai dunia kecantikan. Dengan bahan-bahan tersebut menjadikan produk ini cukup baik untuk digunakan para remaja. Produk ini bisa didapatkan dengan harga mulai Rp. 55. 000-an.
4. Pigeon Teens Squalane Face Powder
Produk ini sangat cocok untuk digunakan oleh para remaja yang memiliki banyak aktivitas didalam ruangan ber-Ac, karena didalam powder ini mengandung ekstrak jojoba, chamomile, dan squalane yang dapat berfungsi untuk menjaga kelembaban kulit wajah para remaja dan melindungi dari iritasi ringan akibat paparan AC yang terlalu lama. Karena remaja merupakan fase dimana perkembangan mereka sangat cepat dengan kondisi kulit yang berbeda-beda, maka pemilihan powder juga sangat penting untuk dilakukan, dan pigeon teens squalane face powder ini salah satu produk powder yang cocok untuk digunakan pada usia remaja karena produk ini bisa dipakai untuk semua jenis kulit wajah, dengan formula yang halus dan terasa ringan ketika diaplikasikan pada semua jenis kulit wajah. Produk ini dapat dibeli dengan harga mulai dari Rp. 25. 000-an.
Posting Komentar untuk "Pigeon: Menyediakan Perlengkapan Bayi Dengan Kualitas Tinggi"